RHK khusus Hadir di Lampu Merah

Ruang Henti Khusus Hadir di Lampu Merah

RHK adalah salah satu cara pengaturan lalu lintas dengan mengatur tempat antrian sepeda motor dengan kendaraan roda empat atau lebih pada saat berhenti di pendekat simpang bersinyal selama nyala merah.
KEUNGGULAN :
  • Memperbaiki kinerja persimpangan jalan perkotaan dengan biaya rendah
  • Mengurangi konflik lalu-lintas sepeda motor dengan kendaraan lain
  • Melancarkan arus lalu-lintas dan mempercepat aliran persimpangan Arus Lalu lintas meningkat
Penting untuk Pengendara Mobil! Jangan Berhenti dalam Area Warna Merah di Persimpangan
Saat ini di beberapa Lampu Merah dalam Kota Bojonegoro yaitu pada area traffic light (lampu merah) sudah dibuat ruang henti khusus roda dua/sepeda motor (sepmor), yang diberi tanda cat merah.
Jika kamu pengendara mobil? Ingat, area dengan cat merah itu hanya dikhususkan untuk roda dua. Sehingga kamu dilarang berhenti di area tersebut.
Namun, saat ini masih banyak pengendara yang belum memahami maksud dari rambu-rambu tersebut. Begitu banyak mobil yang tetap berhenti area khusus roda dua itu.
Ia menjelaskan, ruang henti khusus roda itu dibuat di bagian depan, yaitu paling dekat dengan lampu lalu lintas dengan tanda khusus dicat warna merah dan ada logo sepeda motor.
Area itu hanya diperbolehkan untuk sepeda motor dan becak, sementara mobil harus berhenti di belakang area berwarna merah itu.
Tujuannya, agar terpisah kendaraan roda dua dengan roda empat.
Akan mengurai kesemrawutan saat lampu hijau dan saling bersenggolan sepeda motor dengan mobil.

No comments